Waduh, Pria Ini Tak Sengaja Buang Bitcoin Rp 1 Triliun ke Sampah!

Bisa beli berapa apartemen ya?

Pria asal Inggris bernama Jame Howells mencoba "menambang" bitcoin selama 2009. Dia berhasil mengumpulkan 7.500 bitcoin.

Sayangnya, pada 2013, ia tidak sengaja membuang hardisk berisi bitcoin ke tempat pembuangan sampah. Padahal, kalau dihitung dengan kurs sekarang, nilai bitcoin tersebut nilainya Rp 1 triliun lebih!

Waduh, Pria Ini Tak Sengaja Buang Bitcoin Rp 1 Triliun ke Sampah!Walesonline.com

Bitcoin adalah uang virtual yang muncul dan berkembang sejak 2009. Bitcoin bisa didapat dengan menyelesaikan soal atau kode matematika kompleks. Jadi, tidak sembarang orang bisa mendapatkannya.

Harga bitcoin fluktuatif dan makin tinggi tiap tahunnya. Untuk itu, banyak yang memanfaatkannya sebagai sarana investasi, termasuk James Howell.

Saat itu, nilainya masih 130 dollar Amerika Serikat atau setara dengan Rp 1,8 jutaan. Tapi kini harganya mencapai 11.350 dollar atau sekitar Rp 162 juta. 

Kala itu, dia sempat memutuskan untuk berhenti dan menjual laptopnya di eBay. Tapi James masih menyimpan hardisk-nya yang berisi kunci rahasia, jaga-jaga kalau harga bitcoin melonjak di kemudian hari.

Setelahnya, ia sudah tak mengikuti perkembangan dunia bitcoin. Ia fokus dengan kehidupan rumah tangga dan pekerjaan. 

Baca juga: 7 Profesi Hits Zaman Dulu yang Kini Hampir Punah, Kamu Pernah Tahu?

Waduh, Pria Ini Tak Sengaja Buang Bitcoin Rp 1 Triliun ke Sampah!Newsbtc.com

Tapi entah bagaimana ceritanya, hardisk tersebut ikut terbuang saat bersih-bersih setelah pindahan rumah. Diperkirakan sekarang berada di tempat pembuangan sampah bersama gunungan rongsokan lain. 

James jelas kaget ketika mengetahui jika harga bitcoin kini meroket. Bitcoin miliknya bisa setara dengan 80 juta dollar atau Rp 1 triliun lebih.

Kini, ia berencana melakukan proyek "gila" untuk menggali tempat pembuangan sampah tersebut dan menemukan hardisk-nya. Tapi, eksekusinya tak bisa segampang itu. Sebab, rencananya bisa  menimbulkan masalah lingkungan seperti timbulnya gas beracun hingga kebakaran.

Wah, sayang banget ya. Kalau gak hilang, bisa beli rumah berapa ya kira-kira?

Baca juga: 9 Bisnis Sukses Nagita Slavina Ini Bisa Jadi Inspirasi Pengusaha Muda

Topik:

Berita Terkini Lainnya