Hati-hati, Jualan Online Shop Kamu Sukses Bila Terapkan 5 Hal Ini

Ingin olshopmu sukses berat? Ini 5 rahasianya...

Online Shop atau biasa disingkat olshop adalah satu jenis usaha yang menjamur akhir-akhir ini. Sebab menjalankan usaha ini sangat mudah. Selain gak perlu modal besar, kalian bisa mengoperasikan usaha kalian di mana saja dan kapan saja, asalkan memiliki gadget serta koneksi internet yang memadai.

Agar usaha jual beli online kalian mendapatkan keuntungan maksimal dan sukses, lakukan lima hal di bawah ini:

1. Layanan Prima

Hal pertama yang bisa membuat usaha olshop sukses berat adalah layanan prima. Yang dimaksud layanan prima di sini adalah mengutamakan kepuasan pelanggan. Untuk membentuk suatu layanan prima terhadap pelanggan, kalian harus mengutamakan pelayanan dengan sikap sabar, ramah, jujur, dan teliti. Percayalah, kepuasan pelanggan adalah strategi bisnis terbaik di antara semuanya.

2. Kualitas Produk

Selain memberikan layanan prima, menjamin produk yang kamu jual berkualitas baik juga sangat penting. Tentunya pelanggan tidak akan terus menerus melakukan pembelian terhadap produk yang tidak berkualitas. Nah, di sinilah nilai kualitas barang menjadi penting bagi sebuah produk yang kita jual. Poin ini juga yang akan menjamin namamu di dunia bisnis akan bertahan lama.

3. Pelayanan yang cepat dan tepat waktu

Berikutnya, yang gak kalah penting adalah memberikan layanan yang cepat dan tepat waktu. Kalau kalian bisa menguasai hal satu ini, dijamin omzet penjualanmu akan terus meningkat.

4. Berikan Harga Terbaik (Best Price)

Menjamurnya bisnis online shop membuat tingkat persaingannya sangat tinggi. Strategi penetapan harga produk juga menjadi faktor penting dalam kesuksesan usahamu. Berikan harga terbaik untuk pelanggan. Rajin-rajinlah melakukan survei harga dan jangan pelit untuk memberi harga promo.

Krena para pembeli pasti akan membandingkan harga produk di olshop-mu dengan harga di olshop lain. Tapi jangan sampai dengan banyak memberikan diskon dan harga promo malah membuat usahamu bangkrut ya.

5. Komunitas

Bergabunglah dengan komunitas yang berkecimpung di dunia jual beli online. Berkumpul dengan orang-orang yang memiliki kesamaan visi dan misi akan membantumu mengembangkan skill, integritas, kepemimpinan, dan membangun jaringan yang lebih kuat. Jika jaringan bisnis yang kuat sudah terbentuk, maka masa depan olshop-mu akan semakin cerah.

Itulah lima hal yang jika dilaksanakan secara tepat, maka akan menjamin kesuksesan olshop-mu. Semoga berhasil millenials...

Asih Rahmawati Photo Writer Asih Rahmawati

Yuk belajar Bahasa Inggris gratis di https://rahmawatiasih.blogspot.co.id

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya