10 Besaran Upah Buruh di Dunia, Benarkan Indonesia Paling Rendah?

Ada yang gajinya hanya Rp 22 ribu per bulan, lho

Setiap 1 Mei, hampir semua orang akan turun ke jalan untuk merayakan Hari Buruh Internasional. Tidak ketinggalan, Indonesia juga turut mengadakan gerakan bersama untuk melakukan pawai dan orasi. Hal ini dipicu oleh nasib buruh di Indonesia yang masih dipandang sebelah mata.

Meskipun upah minimum provinsi (UMP) 2018 naik sebesar 8,71 persen, masih banyak pihak yang belum puas. Apalagi menurut Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suhariyanto, upah buruh tani naik 0,24 persen, menjadi Rp 50.568 per harinya.

Dibandingkan negara lain, apakah pendapatan di Indonesia memang paling parah?

1. Sebagai pemilik cadangan minyak terbesar kedua di dunia, Kanada mempunyai rata-rata pendapatan sekitar 3.311 dollar AS atau Rp 46 juta per bulan

10 Besaran Upah Buruh di Dunia, Benarkan Indonesia Paling Rendah?cicnews.com

2. Dengan waktu kerja rata-rata 44 jam per pekan, rata-rata pendapatan di Amerika Serikat 4.319 dollar AS atau Rp 60 juta per bulan

10 Besaran Upah Buruh di Dunia, Benarkan Indonesia Paling Rendah?interexchange.org

3. Bangladesh dikenal mempunyai industri tekstil yang besar, sayangnya mereka hanya mendapatkan gaji 18,14 dollar AS atau Rp 252 ribu per bulan

10 Besaran Upah Buruh di Dunia, Benarkan Indonesia Paling Rendah?christianaid.org.uk

4. Uganda lebih parah lagi, mereka hanya mendapatkan gaji Rp 22 ribu per bulannya atau 1,58 dollar AS

10 Besaran Upah Buruh di Dunia, Benarkan Indonesia Paling Rendah?careynash.com

5. Sebagai salah satu kawasan ekonomi terkuat di Eropa, rata-rata pendapatan di Kerajaan Inggris Raya sekitar 3.527 dollar AS atau Rp 49 juta per bulan

10 Besaran Upah Buruh di Dunia, Benarkan Indonesia Paling Rendah?travelstart.com.ng

Baca juga: 'Lautan' Buruh Diperkirakan Penuhi Ibu Kota pada 1 Mei

6. Sama seperti buruh tani di Indonesia, gaji buruh bangunan juga naik sedikit, dari Rp 84.438 menjadi Rp 84.454 per hari

10 Besaran Upah Buruh di Dunia, Benarkan Indonesia Paling Rendah?IDN Times/Reza Iqbal

7. Australia jarang mengimpor barang. Bahkan mereka merupakan eksportir terbesar bahan makanan, minyak, dan mineral. Pendapatan rata-ratanya sekitar Rp 49 juta per bulan atau 3.527 dollar AS

10 Besaran Upah Buruh di Dunia, Benarkan Indonesia Paling Rendah?bonniesavage.com

8. Hidup di Swiss memang sangat mahal, rata-rata gaji pekerjanya sekitar 3.988 dollar AS atau Rp 55,4 juta per bulan 

10 Besaran Upah Buruh di Dunia, Benarkan Indonesia Paling Rendah?swiss-pass.ch

9. Kirgistan, Asia Tengah, memberikan upah buruh minimum sekitar 13,39 dollar AS atau Rp 186 ribu per bulannya

10 Besaran Upah Buruh di Dunia, Benarkan Indonesia Paling Rendah?pxhere.com

10. Minimnya fasilitas membuat Kuba jarang dilirik para investor, imbasnya para pekerja hanya rela digaji sekitar 100,79 dollar AS atau Rp 1,4 juta per bulan

10 Besaran Upah Buruh di Dunia, Benarkan Indonesia Paling Rendah?franks-travelbox.com

Itulah gambaran pendapatan para buruh di Indonesia maupun di luar negeri. Menurut kamu, apakah pendapatan buruh di Indonesia sudah layak?

Baca juga: Lebih Tinggi dari Apple, Gaji di Facebook Mencapai Ratusan Juta per Bulan

Topik:

Berita Terkini Lainnya