Acara LocalStartupFest 2017 Berhasil Sebarkan Inspirasi Bagi Penggiat Startup

Acara keren!

Pada tanggal 24 Februari 2017 kemarin, LocalStartupFest 2017 resmi dibuka di The Space Senayan City. Di tahun pertamanya, acara ini telah diramaikan ribuan pengunjung yang terdiri dari para pelaku startup, pengembang, mahasiswa, investor, media maupun khalayak umum.

Acara yang berlangsung sampai dengan tanggal 26 Februari 2017 diisi oleh puluhan pembicara ternama lainnya serta puluhan startup exhibitor yang inovatif, kreatif dan unik.

Acara LocalStartupFest 2017 Berhasil Sebarkan Inspirasi Bagi Penggiat Startup

Di acara ini, kamu bisa menambah pengetahuan dengan mendengarkan para CEO maupun Founder banyak perusahan startup yang ternama yang siap memberikanmu tips atas kesuksesannya. Di hari pertama, Winston Utomo selaku CEO IDN Media menjadi salah satu pembicara yang menarik perhatian para pengunjung. Winston menceritakan tentang kenapa ia memiliki ide untuk membuat new media dalam era digital seperti sekarang, serta tips untuk terus bersaing dalam dunia bisnis yang ketat. Di akhir, ia menutup dengan kutipan"Work hard, be kind, amazing things will happen".

Tidak hanya pembicara saja, beberapa dari para startup tersebut berkompetisi dalam kegiatan pitch battle untuk menunjukkan keunggulan masing-masing produk yang mereka miliki. Selain itu, LocalStartupFest juga mengadakan sesi recruitment pitch, yang dimana setiap startup mencari talenta terbaik untuk bergabung bersama mereka dengan lebih dari 100 lowongan yang ditawarkan. Peluang pekerjaan yang bagus bukan?

Baca Juga: Berbagai Promo Eksklusif dari Puluhan Penggiat Startup Lokal Bisa Kamu Temukan di LocalStartupFest

Di hari pertama, acara ini sukses menarik minat para pendatang dan mendapatkan feedbcak yang positif.

Acara LocalStartupFest 2017 Berhasil Sebarkan Inspirasi Bagi Penggiat Startup

Dengan tiket seharga Rp 75.000 (daily pass) dan Rp 150.000 (three days pass), para pengunjung yang datang telah mendapatkan banyak keuntungan mulai dari pengetahuan dan pengalaman baru, inspirasi dalam membangun sebuah usaha, hingga pulang dengan mendapatkan banyak promo secara gratis!

Baca Juga: Pengusaha Muda Wajib Baca: Kesuksesan Startup Kamu Ditentukan oleh 5 Faktor Ini!

Topik:

Berita Terkini Lainnya