Luncurkan Aplikasi Baru, TCASH Makin Kece dengan 3 Fitur Seru!

Fitur makin kece, keuntungannya pun tambah oke!

Bagi para pengguna Telkomsel, pasti sudah gak asing lagi dengan aplikasi TCASH yang memudahkanmu melakukan transaksi keuangan tanpa harus membawa uang cash. Aplikasi ini sudah menjangkau lebih dari 20 juta pelanggan di 34 provinsi di Indonesia, serta memproses rata-rata lebih dari 10 juta transaksi bulanan. Selasa (27/03) lalu, TCASH meluncurkan aplikasi baru dengan inovasi yang lebih intuitif dan menyamankan pelanggan.

Mengusung beberapa fitur unggulan baru, TCASH wallet kini dilengkapi dengan e-KYC (Electronic Know Your Costumer) pertama di Indonesia. Fitur ini menyediakan validasi tatap muka lewat video call, jadi keamanan dan perlindungan konsumen semakin terjamin.

Selain e-KYC, simak yuk keuntungan baru yang ditawarkan TCASH buat para pelanggan!

1. Versi terbaru TCASH wallet mengusung keunikan Indonesia

Luncurkan Aplikasi Baru, TCASH Makin Kece dengan 3 Fitur Seru!IDN Times/Sumber istimewa

Aplikasi TCASH terbaru ini merupakan versi kedua sejak perkenalan awal pada pertengahan tahun lalu. Didesain mengusung filosofi “uniqely Indonesian”, tone warnanya dominan merah-putih, serta dilengkapi fitur yang sesuai dengan kebiasaan masyarakat Indonesia.

TCASH kini menyediakan fitur berbagi dana (P2P) antar pengguna yang sangat mudah dilakukan. Pengguna tinggal mencari kontak penerima dana, lalu memilih jenis transaksi dan besaran yang diinginkan. Ini sesuai dengan kearifan lokal masyarakat Indonesia, yang gemar berbagi dengan sesama.

Danu Wicaksana, CEO TCASH, menjelaskan tujuan utama dari pengembangan layanan ini. TCASH ingin memberikan pengalaman bertransaksi non-tunai yang lebih nyaman dan memuaskan. TCASH menjadi perusahaan fintech pertama yang mendapat izin resmi dari Bank Indonesia, termasuk untuk pengembangan fitur Snap QR dan e-KYC.

2. Menawarkan 3 fitur unggulan baru yang menyamankan pengguna

Luncurkan Aplikasi Baru, TCASH Makin Kece dengan 3 Fitur Seru!IDN Times/Sumber istimewa

Selain e-KYC, versi baru TCASH juga memiliki fitur Snap QR Code dan bayar beli apapun via ponsel. Untuk e-KYC dapat dinikmati pelanggan yang telah upgrade ke layanan full service mulai 1 April 2018 mendatang.  Registrasinya cukup dengan mengunggah foto KTP dan melakukan video call dengan agen TCASH melalui aplikasi di ponsel. Mudah kan?

Fitur bayar beli apapun via ponsel bisa digunakan untuk membayar tagihan (TV, internet, BPJS, PLN, PDAM, kartu Halo), pembelian voucher game online, serta pulsa dan data Telkomsel. Ke depannya, TCASH akan melengkapi layanan ini untuk menjadi one stop service segala jenis pembayaran dan pembelian.

Untuk fitur Snap QR Code, sejauh ini sudah bisa digunakan di sekitar 5000 outlet merchant di seluruh Indonesia. Ke depannya, TCASH berkomitmen untuk memperluas penggunaan di merchant lokal dan pembelian tiket moda transportasi, seperti BRT (Bus Rapid Transit) Semarang yang kini sedang dalam tahap pengembangan.

3. Prioritaskan keamanan dan kenyamanan pelanggan, TCASH turut mendukung kebijakan pemerintah

Luncurkan Aplikasi Baru, TCASH Makin Kece dengan 3 Fitur Seru!IDN Times/Sumber istimewa

Gak cuma memprioritaskan keamanan dan kenyamanan pelanggan, TCASH juga ikut mendukung pemerintah dalam melakukan standardisasi QR Code. Saat ini TCASH berpartisipasi langsung dalam tim persiapan dan pengembangan, sesuai dengan komitmen untuk mendukung inisiatif GPN (Gerbang Pembayaran Nasional) dari Bank Indonesia.

Keamanan dan perlindungan pelanggan diwujudkan dengan pemberlakuan PIN personal dan OTP (One Time Password). Jadi makin aman deh saat bertransaksi! Bahkan untuk semakin memanjakan pelanggan, TCASH memberlakukan zero rate untuk penggunaan aplikasi.

Apa itu zero rate? Jadi pelanggan hanya perlu membayar penggunaan data saat download aplikasi. Selanjutnya, pelanggan bebas mengakses semua fitur TCASH wallet tanpa harus membayar lagi.

Versi baru TCASH makin seru dan menarik 'kan? Buruan download dan registrasi ya, biar bisa menikmati pengalaman menarik bertransaksi praktis tanpa bawa uang cash!

Dian Arthasalina Photo Verified Writer Dian Arthasalina

bukan orang penting, kecuali anda mementingkan saya. kadang-kadang ngoceh di instagram @arthasalina

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya